Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Euro 2024 - Portugal Siap Jaga Kesempurnaan, Momen Ronaldo Tegaskan 1 Rekor Hebat

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 8 September 2023 | 11:45 WIB
Cristiano Ronaldo turut serta dalam latihan timnas Portugal jelang Kualifikasi Euro 2024. (TWITTER.COM/CRISTIANOXTRA_)

Slovenskí sokoli, julukan Slovakia, juga belum terkalahkan sepanjang kualifikasi karena mampu meraih tiga kemenangan dan satu hasil imbang di Grup J.

Portugal diyakini memiliki misi besar untuk menjaga rekor kemenangan 100 persen di bawah asuhan Roberto Martinez.

Di samping itu, kemenangan juga bakal mendekatkan mereka untuk lolos otomatis ke putaran final Euro 2024 di Jerman tahun depan.

Demi menjaga kesempurnaan itu, Cristiano Ronaldo diprediksi bakal tampil kembali sebagai ujung tombak.

Kapten berusia 38 tahun tersebut memang sedang ganas-ganasnya di level timnas.

Baca Juga: Kualifikasi Euro 2024 - Bocah Ajaib Barcelona Siap Bikin Sejarah Andai Lakoni Debut di Timnas Spanyol

Pada babak Kualifikasi Euro 2024, Cristiano Ronaldo sudah mengumpulkan pundi-pundi gol hingga 5 butir.

Perolehannya hanya tertinggal dari Rasmus Hojlund dan Romelu Lukaku yang sama-sama mengepak 6 gol di Kualifikasi Euro 2024.

Melawan Slovakia, Ronaldo juga memiliki kesempatan untuk mempertegas 1 rekor hebat yang sudah ada dalam genggamannya saat ini.

CARLOS COSTA/AFP
Cristiano Ronaldo saat merayakan golnya untuk timnas Portugal ke gawang Liechtenstein dalam laga Kualifikasi Euro 2024 (23/3/2023).