Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Practice MotoGP San Marino 2023 - Bezzecchi Jaga Gengsi Tuan Rumah Usai Susul Vinales, Pedrosa Buat Kejutan Lagi

By Delia Mustikasari - Jumat, 8 September 2023 | 21:10 WIB
Pembalap Mooney VR46, Marco Bezzecchi, pada MotoGP Austria 2023 (MOONEY VR46)

Memasuki 24 menit sesi berjalan, Martin melesat ke posisi teratas dengan membukukan 1 menit 31,562 detik.

Tak lama berselang, Pedrosa naik sebagai pembalap tercepat dengan mencetak 1 menit 31,526 detik.

Pedrosa mempertahankan posisinya hingga sesi tersisa sekitar 27 menit.

Pedrosa menajamkan putaran terbaiknya menjadi 1 menit 31,453 detik, disusul Martin, dan Bezzecchi.

Martin lalu menggeser Pedrosa dengan mencetak 1 menit 31,416 detik. 

Vinales sempat melesat ke posisi teratas, tetapi kondisi itu tidak bertahan lama karena Martin menajamkan putaran terbaiknya menjadi 1 menit 31,416 detik.

Sementara itu, Bagnaia ada di posisi ketujuh. 

Insiden terjadi di tikungan 3 yang melibatkan Jack Miller (Red Bull KTM). Miller yang terjatuh dalam kondisi baik-baik saja setelahnya.

Bezzecchi sempat naik ke posisi atas lagi, tetapi Vinales mengambil alih posisi puncak dengan mencetak 1 menit 30,972 detik ketika sesi tersisa sekitar 8 menit.

Menjelang sesi berakhir, Raul Fernandez (RNF Aprilia) terjatuh di tikungan 4 sehingga bendera kuning dikibarkan. Fernandez bisa berjalan sendiri setelah insiden tersebut.