Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pujian Shin Tae-yong untuk Egy Maulana Vikri dan Nadeo Argawinata yang Comeback dan Tampil Memukau

By Wila Wildayanti - Sabtu, 9 September 2023 | 07:40 WIB
Selebrasi para pemain timnas Indonesia setelah Egy Maulana Vikri mencetak gol ke gawang Turkmenistan dalam laga FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (8/9/2023). (Dok. PSSI)

Baca Juga: Hasil FIFA Matchday - Diwarnai Gol Roket Dendy Sulistyawan, Timnas Indonesia Taklukkan Turkmenistan

Lebih lanjut, terkait penampilan Egy dan Nadeo yang tampil bagus selama melawan Turkmenistan itu pun diapresiasi.

Egy Maulana memang sukses mencetak gol kedua untuk timnas Indonesia dan mencatatkan comeback apik setelah sekian lama absen dari tim Merah Putih.

Begitu juga dengan Nadeo Argawinata yang berhasil tampil memukau dengan melakukan lima kali penyelamatan dalam laga melawan Turkmenistan ini.

Dengan penampilan itu, Shin Tae-yong pun menyebut bahwa kedua pemain tersebut kembali dan menunjukkan penampilan yang luar biasa.

“Dan hari ini penampilan mereka sangat luar biasa,” tutur Shin.

Baca Juga: Jawab Kepercayaan Shin Tae-yong yang Sempat Murka, Egy Maulana Vikri Catat Comeback Apik 

Namun, Shin Tae-yong menegaskan bahwa para pemain ini tak boleh bersantai.

Sebab apabila mereka tidak tampil bagus di Liga 1, tentu saja tim pelatih tak akan memanggil mereka.

Untuk itu, pemanggilan pemain yang tampil dan membela timnas Indonesia ini memang tak lepas dari performa mereka di Liga 1.

“Satu lagi, kalau misalnya penampilan dan performa mereka tidak terbaik di Liga pasti tidak akan dipanggil lagi,” uiarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P