Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Euro 2024 - Ketemu Penghancur Mimpi Piala Dunia 2022, Italia Haram Hukumnya Kalah Lagi

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 9 September 2023 | 12:00 WIB
Italia harus tersingkir dan gagal melaju ke final play-off Kualifikasi Piala Dunia 2022 usai kalah 0-1 dari Makedonia Utara. (TWITTER.COM/SKWORLDFOOTBALL)

Saat ini Ciro Immobile dkk. masih tertahan di peringkat ketiga dengan koleksi 3 angka dari 2 pertandingan.

Mereka sempat kalah dari Inggris sebelum memetik kemenangan atas Malta.

Setali tiga uang dengan Makedonia Utara, di mana pasukan Blagoja Milevski juga meraup poin yang sama dengan Italia.

Spalletti sendiri sudah mewanti-wanti anak buahnya untuk fokus penuh terhadap Makedonia Utara.

Baca Juga: Angel Di Maria: Lionel Messi Terbaik di Dunia dan Sejarah Sepak Bola!

TWITTER.COM/SACHK0
Luciano Spalletti resmi menjadi pelatih tertua yang memenangi Liga Italia usai mengantar Napoli raih scudetto 2022-2023.

Eks pelatih Napoli tersebut tidak ingin Italia mengulangi kesalahan yang sama seperti saat laga play-off tahun lalu.

"Yang saya inginkan adalah sikap yang tepat untuk keseluruhan pertandingan," kata Spalletti, dikutip BolaSport.com dari Football Italia.

"Kami tidak boleh menganggap diri kita sebagai korban, tetapi kami harus melanjutkan segala sesuatu yang telah kita kerjakan selama seminggu."

"Bukan berarti kami selalu menyerang, karena ada kalanya kami juga harus bertahan, tapi kami ingin selalu proaktif."

"Bahkan tim terbaik pun terkadang perlu bertahan dengan sembilan orang di depan kotak penalti jika diperlukan."

"Makedonia Utara kuat secara fisik, bergerak dengan baik dalam ruang dan bertahan dalam."

"Kami harus menggerakkan bola dengan cepat untuk memaksa pertahanan mereka terbuka," tutur Spalletti mengakhiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P