Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hal tersebut tak bisa dilepaskan dari adanya 2 faktor.
Pertama, Messi berhasil mencetak 6 gol dalam 5 laga bersama timnas Argentina di sepanjang 2023.
Rinciannya adalah Messi mencetak 1 gol ke gawang timnas Panama pada pada 24 Maret lalu.
Selanjutnya, mantan pemain Barcelona itu mengemas 3 gol saat timnas Argentina membantai timnas Curacao pada 29 Maret.
Kemudian, ia melesakkan sebiji gol ke gawang timnas Australia dalam laga persahabatan yang berlangsung pada 15 Juni.
Terakhir, Messi mencetak sebiji gol saat timnas Argentina bersua timnas Ekuador di matchday 1 kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 7 September.
Gol dari Messi membuat timnas Argentina menang 1-0 atas timnas Ekuador.
Adapun faktor kedua, Luis Suarez tak dipanggil oleh timnas Uruguay untuk laga melawan timnas Cile dan timnas Ekuador sehingga tak bisa menambah koleksinya dalam waktu dekat.
Baca Juga: Ngeri! 2 Pemain Manchester United Jadi Top Skor Kualifikasi Euro 2024
Berikut 10 pencetak gol terbanyak di Kualifikasi Piala Dunia Zona Conmebol, dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt:
1. Luis Suarez (Uruguay): 29 gol
2. Lionel Messi (Argentina): 29
3. Marcelo Moreno (Bolivia): 22
4. Alexis Sanchez (Cile): 20
5. Hernan Crespo (Argentina): 19
6. Marcelo Salas (Cile): 18
7. Edinson Cavani (Uruguay): 17
8. Ivan Zamorano (Cile): 17
9. Arturo Vidal (Cile): 17
10.Neymar (Brasil): 10