Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perdebatan Calon GOAT, Marcel Schmelzer Berharap Haaland dan Bellingham Naik Level, tapi Neymar Mengecewakan

By Beri Bagja - Minggu, 10 September 2023 | 15:15 WIB
Legenda Borussia Dortmund Kevin Grosskreutz (kiri) dan Marcel Schmelzer dalam acara meet and greet di Puma Store, 23 Paskal Shopping Center, Bandung (10/9/2023), jelang duel persahabatan BVB Legends melawan Persib All Star. (BERI BAGJA/BOLASPORT.COM)

OLI SCARFF/AFP
Erling Haaland merayakan gol yang dicetaknya saat Manchester City mengalahkan Fulham 5-1 pada pekan ke-4 Liga Inggris di Stadion Etihad, Sabtu (2/8/2023).

Haaland memang sudah menempatkan diri sebagai salah satu bomber terbaik generasi baru.

Gelontoran golnya makin menggila sejak hijrah ke Man City.

Pada musim pertamanya, pemuda Norwegia tersebut mencetak 58 gol dalam 59 partai dan membantu City meraih quadruple.

Armada Pep Guardiola memborong trofi Liga Inggris, Liga Champions, Piala FA, dan Piala Super Eropa.

Adapun Bellingham sedang melakoni start impian sejak gabung Real Madrid musim ini.

Gelandang timnas Inggris itu malah menjelma jadi mesin gol Los Blancos.

Ukiran 5 gol dalam 4 partai perdananya di Liga Spanyol mengantar Madrid ke puncak klasemen sementara.

Schmelzer, Weidenfeller, dan Kevin Grosskreutz menjadi bintang dalam sesi Meet and Greet para legenda Borussia Dortmund di PUMA Store, 23 Paskal Shopping Center, Bandung.

Kedatangan mereka menjadi rangkaian event menjelang duel persahabatan antara BVB Legends vs Persib All Star di Stadion Siliwangi, Minggu (10/9/2023).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P