Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saking Besarnya Kontribusi Martin Odegaard, Ditukar Jude Bellingham pun Arsenal Tak Mau

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 11 September 2023 | 18:15 WIB
Pemain Arsenal, Martin Odegaard, melakukan selebrasi usai menjebol gawnag Chelsea pada laga pekan ke-34 Liga Inggris 2022-2023, Ranu (3/5/2023) (TWITTER.COM/SQUAWKA)

Martin Odegaard dipermanenkan Arsenal dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2021.

Sebelumnya, gelandang timnas Norwegia itu dipinjam Arsenal pada 27 Januari 2021 hingga 30 Juni 2021.

Pada musim lalu, Odegaard bahkan nyaris membawa The Gunners menjadi kampiun Liga Inggris.

Baca Juga: 1 Kendala yang Bikin Timnas Jerman Berpikir 2 Kali untuk Jadikan Julian Nagelsmann sebagai Pengganti Hansi Flick

Bent juga menilai bahwa Bellingham belum tentu bisa tampil sebagus Odegaard jika bermain di Arsenal.

"Bellingham? Saya menyukainya, saya mencintainya," kata Bent seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.

"Akan tetapi, pertanyaan yang diajukan ke saya adalah, akankah saya menukar Odegaard dengan dia?"

"Tidak! Saya tidak akan menukar kapten kami."

"Dia adalah salah satu pemain berpengaruh kami."

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Sungguh Mulia, Hotel Mewah Miliknya Diubah Jadi Tempat Pengungsian Korban Gempa Maroko