Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hasil imbang sebenarnya cukup untuk mengantar Timnas U-23 Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia U-23 untuk kali pertama.
Pada sesi latihan di Stadion Sriwedari, Senin (11/9/2023), Elkan Baggott punya target khusus untuk laga penentuan.
Pemain kelahiran Kota Bangkok tersebut berharap bisa mencetak gol ke gawang Turkmenistan.
Elkan Baggott mengaku bakal memaksimalkan kelebihannya dalam situasi set piece.
Seperti yang diketahui, Elkan punya tinggi 194 sentimeter dan jadi ancaman buat lawan dalam duel udara.
"Ya, itu harapannya," ujar Elkan Baggott.
"Anda tahu dengan tinggi badan saya."
Baca Juga: Tiket Laga Timnas U-23 Indonesia vs Turkmenistan Sold-out, Ini Janji Elkan Baggott ke Suporter
"Saya selalu mencoba untuk tampil berbahaya di kotak penalti lawan."
"Mencoba selalu untuk jadi ancaman bagi lawan."