Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cetak Gol di Laga Perdana, Elkan Baggott Jadikan Turkmenistan Target Berikutnya

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 12 September 2023 | 09:15 WIB
Dua penggawa Timnas U-23 Indonesia, Elkan Baggott (kiri) dan Rafael Struick (kanan), sesaat setelah latihan skuad Garuda Muda di Stadion Sriwedari, Solo, Senin (11/9/2023). (MUHAMMAD HADI FATHONI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain belakang Timnas U-23 Indonesia, Elkan Baggott, usung target jelang laga melawan Turkmenistan.

Elkan Baggott tampil cemerlang pada laga perdana Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 melawan Taiwan pada Sabtu (9/9/2023) malam WIB di Stadion Manahan, Solo

Pada laga tersebut, pemain belakang Ipswich Town itu sukses mencetak gol.

Pemain kelahiran Bangkok tersebut mencetak gol lewat situasi sepak pojok dengan bola dikirim oleh Pratama Arhan pada menit ke-56.

Golnya tersebut ikut membantu Garuda Muda menang telak 9-0 atas Taiwan.

Tentu, misi Elkan Baggott bersama Timnas U-23 Indonesia belum tuntas.

Pasalnya, Elkan Baggott dan kawan-kawan masih menyisakan satu pertandingan lagi di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Tantangan tersebut hadir saat Timnas U-23 Indonesia menghadapi Turkmenistan pada Selasa (12/9/2023) di Stadion Manahan, Solo.

Baca Juga: Elkan Baggott Janji Bawa Ilmu dari Shin Tae-yong ke Ipswich Town

Laga tersebut juga jadi penentuan nasib kedua tim untuk melaju ke putaran final Piala Asia U-23 2024.

Hasil imbang sebenarnya cukup untuk mengantar Timnas U-23 Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia U-23 untuk kali pertama.

Pada sesi latihan di Stadion Sriwedari, Senin (11/9/2023), Elkan Baggott punya target khusus untuk laga penentuan.

Pemain kelahiran Kota Bangkok tersebut berharap bisa mencetak gol ke gawang Turkmenistan.

Elkan Baggott mengaku bakal memaksimalkan kelebihannya dalam situasi set piece.

Seperti yang diketahui, Elkan punya tinggi 194 sentimeter dan jadi ancaman buat lawan dalam duel udara.

"Ya, itu harapannya," ujar Elkan Baggott.

"Anda tahu dengan tinggi badan saya."

Baca Juga: Tiket Laga Timnas U-23 Indonesia vs Turkmenistan Sold-out, Ini Janji Elkan Baggott ke Suporter

"Saya selalu mencoba untuk tampil berbahaya di kotak penalti lawan."

"Mencoba selalu untuk jadi ancaman bagi lawan."

"Khususnya lewat set piece."

"Jadi, harapannya saya bisa cetak gol lagi," lanjutnya.

Elkan Baggott berjanji kepada suporter yang memadati Stadion Manahan, Solo, bahwa dia bakal mencoba membawa Timnas U-23 Indonesia meraih kemenangan di laga penentuan.

"Pesan yang sama. Kami berterima kasih banyak dengan dukungannya," ujar Elkan Baggott.

"Atmosfernya sangat bagus di stadion dan kami butuh dukungan lagi pada laga nanti."

"Kami ingin membayarnya kembali dengan kemenangan," tutupnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P