Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asian Games 2023 - Penebusan dan Emas Bersejarah di Pentas Dunia Hidupkan Asa Akhiri Paceklik 33 Tahun dari Renang

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 15 September 2023 | 21:45 WIB
Perenang Indonesia, I Gede Siman Sudartawa, berpose setelah memenangi medali emas 50 meter gaya punggung putra di Morodok Techno Aquatic Centre, Minggu (7/5/2023). (PRSI)

Felix sendiri tak mau terbebani. Dengan usianya yang masih muda, Asian Games 2022 nanti lebih dipandang sebagai pijakan untuk naik ke level lebih tinggi.

Medali Olimpiade menjadi mimpi terbesar Felix walau dia masih harus mengasah kemampuan untuk beralih ke nomor 100m gaya dada yang dilombakan di sana.

Di Olimpiade hanya gaya bebas yang punya jarak lomba 50m. Harapannya, Felix akan siap untuk tampil di 100m gaya dada saat Olimpiade Los Angeles 2028.

Sementara untuk Paris 2024, pemain yang langsung merebut emas dalam debut di SEA Games 2023 Kamboja itu akan mencoba lolos di nomor 50m gaya bebas.

DOKUMENTASI WORLD AQUATICS
Atlet renang Indonesia, Felix Viktor Iberle, merebut medali emas dalam lomba 50m gaya dada putra pada Kejuaraan Dunia Junior 2023 di Netanya, Israel, 9 September 2023.

"Felix punya mimpi tampil di Olimpiade," ujar Frank Tcrsten Iberle, ayah sekaligus pelatih Felix, kepada Kompas.id.

"Saya sebagai orang tua dan pelatih membantunya mewujudkan mimpi itu," imbuhnya.

Sementara itu, manajer tim renang Indonesia, Wisnu Wardhana, mengungkapkan bahwa tim akuatik akan berkekuatan 11 atlet.

Tim akuatik Indonesia akan terdiri dari 8 atlet renang putra, 2 atlet renang putri, dan 1 atlet loncah indah putri.

Wisnu membeberakan bahwa pihaknya menaruh harapan kepada beberapa perenang untuk mendapatkan medali. Setidaknya perunggu.