Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Masuk babak kedua, Man City berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-46 lewat Doku usai menerima assist dari Alvarez.
Doku mencetak golnya lewat tembakan kaki kanan dari sisi kiri kotak 16 ke sudut kanan bawah gawang The Hammers.
Gol dari Doku membuat The Citizens mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Baca Juga: Hasil Liga Italia - Vlahovic-Chiesa 7 Gol dalam 4 Laga, Juventus Libas Lazio
Tiga menit kemudian, Man City membuat peluang matang melalui Foden.
Peluang yang diciptakan oleh Foden ada campur tangan dari Julian Alvarez.
Pemain asal Argentina itu melepaskan crossing ke arah Foden yang ada di dalam kotak 16.
Oleh Foden, bola kiriman Alvarez langsung disambarnya dengan sundulan.
Beruntung bagi West Ham, bola hasil sundulan Foden mampu ditepis oleh Areola.
Setelah Foden, giliran Haaland yang melakukan upaya untuk menjebol gawang tim tuan rumah.