Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Satu-satunya Striker Timnas U-24 Indonesia Usai Ramadhan Sananta Tak Dilepas Persis

By Arif Setiawan - Senin, 18 September 2023 | 12:15 WIB
Selebrasi pemain timnas U-22 Indonesia, Titan Agung, ke gawang Kamboja di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, Rabu (10/5/2023) (PSSI)

"Persis memberikan respon sekaligus mengajukan permohonan maaf karena pemain atas nama Muhammad Sananta akan tetap bersama tim untuk mengikuti kompetisi Liga 1 mendatang."

"Keputusan ini kami ambil dengan mempertimbangkan peran vital Sananta dalam tim untuk melakoni kompetisi BRI Liga 1," tulis Persis.

Alasan kedua adalah minimnya opsi pengganti Sananta.

TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina
Selebrasi pesepak bola Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta setelah mencetak gol ke gawang China Taipei dalam ajang kualifikasi Piala Asia U23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9/2023) malam.

Saat ini Persis kehilangan tiga penyerang akibat cedera.

Mereka adalah Irfan Jauhari, Arkhan Kaka dan Fernando Rodriguez.

"Sekaligus menimbang kondisi tim yang sedang memiliki opsi terbatas untuk pemain di posisi penyerang."

"Saat ini ada ttiga penggawa lini serang Persis yang harus absen," sambung Persis.

Baca Juga: Curhatan Pemain Persik Usai Bobol Gawang Persija, Rasanya Hambar

Sementara itu, ketiadaan Sananta membuat timnas U-24 Indonesia hanya akan memiliki satu striker.