Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Andalan Yamaha, Fabio Quartararo Ketar-ketir Lihat Sirkuit MotoGP India 2023

By Agung Kurniawan - Rabu, 20 September 2023 | 12:53 WIB
Aksi pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, saat sesi latihan MotoGP Austria di Red Bull Ring, Spielberg, Austria,18 Agustus 2023. (YAMAHA MOTOR RACING SRL)

Lintasan lurus dengan panjang total 1.006 meter ini diyakini menjadi kendala tersendiri bagi rekan setim Franco Morbidelli itu.

Tak ayal, Quartararo enggan berekspektasi terlalu tinggi untuk melihat kuda besinya melesat pada seri MotoGP India 2023.

Dengan motor YZR-M1, Quartararo merasa kesempatan Yamaha pada seri ke-13 musim ini tidaklah besar.

"Melihat video dari lintasan lurus, saya pikir tidak ada kesempatan bagi kami," ucap Quartararo, dilansir dari Crash.net.

"Saya pikir lintasan lurusnya cukup panjang dan ini tidak akan menjadi hal yang mudah," tuturnya menambahkan.

Meski balapan kali ini akan terasa sulit, Quartararo tetap menjamin dirinya akan mengerahkan 100 persen kemampuan terbaik.

"Tapi saya memberikan 100 persen kemampuan setiap saat, apa pun posisinya," kata Quartararo menjelaskan.

"Inilah yang saya pelajari selama musim ini, apa pun posisinya saya harus mendorong diri saya hingga batas kemampuan," imbuhnya.

Rangkaian sesi MotoGP India 2023 akan bergulir akhir pekan ini tepatnya pada tanggal 22-24 September.

Baca Juga: MotoGP India 2023 Dijamin Oke, Penasihat Keselamatan Dorna Redam Kecemasan Pembalap

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P