Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rizky Ridho dan Andy Setyo Dipuji Pelatih Kirgistan: Dua Bek Jangkung Timnas U-24 Indonesia Sulitkan Kami Cetak Gol

By Bagas Reza Murti - Rabu, 20 September 2023 | 13:25 WIB
Starting XI Timnas U-24 Indonesia menghadapi Kirgistan dalam laga perdana grup F Asian Games 2022, di Zhejiang Normal University East Stadium, Jinhua, China pada Selasa (19/9/2023). (NAIF AL' AS/NOC INDONESIA)

"Saya tidak mau menyebut satu nama secara khusus (pemain Indonesia yang menonjol)," kata Maksim.

"Tapi dua bek jangkung di lini pertahanan Indonesia (Andy Setyo dan Rizky Ridho) bermain sangat bagus.

"Mereka sulit dilewati dan membuat kami tidak bisa mencetak gol," tambahnya.

Selain itu, Maksim beralasan bila para pemain di skuadnya juga kurang berpengalaman.

Baca Juga: Ipswich Town Menang Lagi, Elkan Baggott dkk Semakin Dekat dengan Liga Primer Inggris

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Andy Setyo (tengah) sedang menguasai bola saat berlatih bersama timnas U-24 Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jumat (15/9/2023).

Hal ini menjadi perbedaan kualitas Kirgistan dan timnas U-24 Indonesia.

"Kami tidak mau menyalahkan cuaca," kata Maksim.

"Pastinya banyak pemain muda dan mereka kurang berpengalaman."

"Terutama saat menghadapi situasi tertekan seperti babak kedua tadi," tambahnya.