Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Opening Ceremony Asian Games 2022 - Resmi Dibuka, Indonesia Bersiap War Medali

By Agung Kurniawan - Sabtu, 23 September 2023 | 21:36 WIB
Defile tim Indonesia dalam upacara pembukaan Asian Games 2022 di National Stadium Hangzhou, Kota Hangzhou, China, Sabtu (23/9/2023) (NOC INDONESIA)

NOC INDONESIA
Kapten timnas voli putra Indonesia Hernanda Zulfi saat menjadi pembawa bendera pada opening ceremonya Asian Games 2022, Sabtu (23/9/2023)

Dalam defile upacara pembukaan tersebut, pembawa bendera, Nandhira mengenakan baju kurung adat Betawi berwarna kuning.

Dibalut kerudung berwarna orange menghadirkan kesan melambangkan optimisme untuk pencapaian prestasi terbaiknya di Asian Games 2022.

Nandhira, atlet wushu kelahiran Jakarta, 4 Januari 1999 itu merupakan adik dari salah satu legenda wushu tanah air, Ahmad Hulaefi.

Sebelumnya, dia berhasil meraih dua medali emas saat tampil di Pekan Olahraga Mahasiswa se-dunia atau Universiade.

Selain itu, Nandhira juga merupakan peraih medali perak di SEA Games Vietnam 2021 lalu di nomor Women's Taolu Jianshu.

Tak cukup sampai di situ saja, dia juga berhasil menorehkan prestasi di ajang ASEAN Wushu Festival 2021.

Sedangkan Hernanda Zulfi memakai baju adat Rote, pulau di ujung paling selatan Indonesia yang masuk dalam wilayah Nusa Tenggara Timur.

Ia menggunakan jas putih tertutup yang bawahannya merupakan kain tenun dan topi tradisional khas Rote yang disebut Ti’i Langga.

Memiliki tinggi badan 197 cm, pemain kelahiran Kota Batam ini turut membawa Indonesia meraih medali emas di SEA Games 2019, 2021 dan 2023.