Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
“Kemarin Sananta, saya punya ekspektasi lebih terhadap striker ini.”
“Saya lihat dia benar-benar seorang fighter, pekerja keras.”
“Mudah mudahan setelah Sananta, pemain-pemain yang lain termotivasi, dengan catatan harus ada kesempatan,” tambah Zaenal.
Tidak jarang Timnas Indonesia perlu mendapatkan tenaga tambahan untuk posisi penyerang dengan melakukan naturalisasi pemain.
Seperti Cristian Gonzales yang bersinar di Piala AFF 2010 atau Osas Saha dan Beto Gonçalves yang bermain saat Kualifikasi Piala Dunia 2022 di bawah kepelatihan Simon McMenemy.
Baca Juga: Bungkam Hong Kong, Uzbekistan Sah Jadi Lawan Timnas U-24 Indonesia di 16 Besar Asian Games 2022
Ada juga Ilija Spasojević yang dipanggil ke Timnas di bawah kepelatihan Shin Tae-yong.
Hal ini terkadang menimbulkan perdebatan.
Zaenal Arief berpendapat semua pemain yang sudah memiliki paspor Indonesia boleh bermain membela Skuad Garuda.
“Kalau saya tidak terlalu ingin fokus soal itu, yang jelas kalau totalitasnya betul-betul demi prestasi sepakbola indonesia, ya tidak masalah,” pungkas Zaenal Arief
Zaenal Arief sendiri adalah penyerang lokal yang pernah bermain di beberapa klub besar seperti Persib Bandung, Persita Tangerang, dan Persisam Samarinda.
Dia pensiun pada tahun 2015 dengan klub terakhirnya adalah Persela Lamongan.
Zaenal Arief tercatat pernah lima kali bermain untuk Timnas Indonesia dengan mencetak dua gol.