Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bulu Tangkis Asian Games 2022 - Level Tim Putri Indonesia dan China Sudah Sama, Hanya Kalah Pengalaman

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 30 September 2023 | 18:03 WIB
Beregu putri Indonesia pada bulu tangkis Asian Games 2022 langsung kandas di laga perdana setelah kalah dari China 0-3 di Binjiang Gymnasium, Hangzhou, China, Jumat (29/9/2023) (NOC INDONESIA)

Apriyani/Fadia sempat membuka asa bagi Merah Putih saat mampu membalikkan keadaan untuk merebut gim kedua.

Persaingan sengit berlanjut ke rubber game sampai mencapai adu setting.

Sayangnya, walau tampil lebih baik dibanding saat jumpa terakhir di Kejuaraan Dunia, Apri/Fadia harus mengaku keunggulan lawan dengan skor 21-12, 19-21, 22-20.

Ketertinggalan 0-2 membuat laga hidup mati dijalani penampil berikutnya yaitu tunggal putri, Putri Kusuma Wardani.

Putri jelas tidak diunggulkan saat bersanding dengan pemain ranking lima, He Bing Jiao. Namun, Putri dapat memberi perlawanan sengit walau akhirnya takluk dengan skor 21-15, 21-19.

Kekalahan 0-3 dari China tentunya disesali.

Meski demikian, Rionny melihat sisi positif dari perjuangan keras yang sudah diberikan Gregoria, Apri/Fadia dan Putri KW.

"Gregoria memang beban terlalu berat kalau saya lihat jadi kurang bisa bermain lepas. Dia juga merasa tidak puas dengan penampilannya," terang Rionny dalam siaran pers dari PBSI.

"Untuk Apri/Fadia dan Putri, mereka sudah berjuang."

"Walau kalah tapi ini harus menjadi keyakinan bahwa sebenarnya kemampuan mereka sudah seimbang, sudah satu level. Hanya kalah pengalaman," imbuhnya.