Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gol Cepat Antar Timnas U-17 Indonesia Raih Kemenangan Perdana di Jerman

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 3 Oktober 2023 | 07:30 WIB
Suasana laga uji coba kedua Timnas U-17 Indonesia di Jerman saat berjumpa tim Paderborn Youth U-17 pada Senin (2/10/2023). (PSSI.ORG)

Laga ini menjadi bagian dari persiapan Timnas U-17 Indonesia menuju ajang Piala Dunia U-17 2023 yang digelar di kandang sendiri.

Pada laga uji coba perdana, Timnas U-17 Indonesia kalah 0-1 dari TSV Meerbusch.

Masih belum diketahui jadwal uji coba berikutnya dari Timnas U-17 Indonesia setelah mendapatkan kemenangan tersebut.

Timnas U-17 Indonesia bakal melakoni turnamen Piala Dunia U-17 2023 pada 10 November-2 Desember mendatang.

Timnas U-17 Indonesia bakal menantang Maroko, Ekuador, dan Panama di Grup A.

Garuda Asia bakal memulai perjuangan saat berjumpa Ekuador pada 10 November 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P