Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bulu Tangkis Asian Games 2022 - Eks Ratu Bulu Tangkis Susul Jonatan, Rekor Tai Tzu Ying Ternoda usai Disingkirkan Pelapis Akane Yamaguchi

By Nestri Y - Rabu, 4 Oktober 2023 | 16:37 WIB
Tai Tzu Ying menjadi motor untuk tim beregu putri Taiwan pada ajang Asian Games 2022 (STR)

Sebelumnya di tunggal putra, Jonatan Christie juga tersingkir lebih cepat setelah kalah dari Chou Tien Chen (Taiwan) di babak 32 besar.

Di sisi lain, Aya Ohori menjaga peluang Jepang untuk merebut medali dari tunggal putri.

Setelah cederanya Yamaguchi saat nomor beregu putri, Jepang mengandalkan dua pemain dengan status underdog yaitu Ohori dan Natsuki Nidaira.

Nidaira, yang menggantikan Yamaguchi, telah tersingkir pada babak 32 besar setelah kalah 17-21, 21-17, 14-21 dari unggulan keempat, He Bing Jiao (China).

Selain itu kampiun ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, harus absen karena cedera panjang.

Baca Juga: Bulu Tangkis Asian Games 2022 - Jadi Tunggal Putra Indonesia Tersisa, Anthony Ginting Tidak Mau Terbebani

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P