Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Punya Pengalaman di Australia, Gelandang Persija Berlabel Timnas U-23 Indonesia Ingin Berkarir di Luar Negeri

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 5 Oktober 2023 | 06:15 WIB
Pemain Persija Jakarta, Muhammad Rayhan Hannan (kanan), sedang menguasai bola saat berlatih di Lapangan Nirwana Park, Sawangan, Jawa Barat, Rabu (4/10/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Raehan mendapatkan banyak menit bermain dari pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong.

"Pasti mau bermain di luar negeri, masa tidak mau," kata Raehan kepada awak media termasuk BolaSport.com.

"Kemarin ada kesempatan dan tahun lalu juga sempat ke Australia."

"Jadi ada pengalaman di luar negeri dan jadi ingin lagi ke sana," lanjutnya.

Raehan tampak tidak getar saat pertama kali dipanggil Shin Tae-yong ke timnas U-23 Indonesia.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Piala Dunia 2030 Digelar di 6 Negara dan 3 Benua, FIFA Catat Sejarah Baru

Ia bermain dalam pertandingan melawan Taiwan dan Turkmenistan.

Selama diberikan kepercayaan, Raehan selalu menunjukkan yang terbaik.

Ia mau membalas kepercayaan dari Shin Tae-yong.

"Setiap dikasih kesempatan sama pelatih ya harus tunjukkin saja."