Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Host Piala Dunia 2030 sudah Diketok Palu, Siapkah Indonesia Jadi Tuan Rumah 2034?

By Beri Bagja - Kamis, 5 Oktober 2023 | 12:50 WIB
Presiden Indonesia, Joko Widodo (kiri), dan Gianni Infantino dalam kunjungan FIFA ke Istana Merdeka, Jakarta, 18 Oktober 2022. Indonesia punya kesempatan menggelar Piala Dunia 2034 setelah FIFA mengesahkan penunjukan tuan rumah untuk edisi 2030. (TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM)

Arab Saudi melenggang sebagai kandidat paling serius untuk pencalonan 2034.

Pihak Saudi membeberkan rencananya secara resmi tak lama setelah konfirmasi FIFA meluncur.

"Pencalonan ini bertujuan untuk menghadirkan turnamen kelas dunia dan akan mengambil inspirasi dari transformasi sosial dan ekonomi yang sedang berlangsung di Arab Saudi serta kecintaan negara terhadap sepak bola," begitu pernyataan federasi mereka, dikutip dari Al Jazeera.

Saudi memang sudah mempersiapkan diri secara matang dengan upaya membangun kompetisi domestik dari segi kualitas teknik maupun marketing sekuat mungkin.

Caranya dengan mendatangkan bintang-bintang dunia yang diinisiasi transfer Cristiano Ronaldo ke Al Nassr awal tahun ini, hingga pelatih top klub lokal maupun tim nasional (Roberto Mancini).

Arab Saudi fokus sepenuhnya untuk pencalonan Piala Dunia 2034 setelah bid mereka dengan poros Mesir dan Yunani untuk 2030 kandas.

Saudi bisa dibilang beberapa langkah lebih maju daripada sederet pesaingnya.

Negara besar lain, China, termasuk kandidat sekunder yang juga realistis melihat kemajuan mereka di segala bidang.

Asian Games 2022 yang sedang berlangsung di Hangzhou digadang-gadang sebagai event pemanasan buat menilai kesiapannya.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, tersenyum saat sedang memberikan keterangan kepada awak media di Kawasan Senayan, Jakarta, Selasa (3/10/2023).