Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baru Cetak Satu Gol, Marcus Rashford Tetap Dibela Erik ten Hag

By Ivan Rahardianto - Sabtu, 7 Oktober 2023 | 05:00 WIB
Erik ten Hag membela Marcus Rashford yang tampil kurang apik bersama Man United di musim 2023-2024. (OLI SCARFF/AFP)

"Semua orang di Man Utd mendukungnya dan seluruh tim mendukungnya, percaya padanya."

UEFA.COM
Ekspresi pelatih Manchester United, Erik ten Hag, di pinggir lapangan saat berhadapan dengan Galatasaray di Stadion Old Trafford, Selasa (3/10/2023).

"Jadi saya yakin, dengan keyakinan itu, tim mendukungnya."

"Ini akan berubah dan akan berlalu."

"Para penyerang, ketika mereka tidak mencetak gol, mereka memerlukan momen dan itu akan datang."

Baca Juga: Pelatih Real Madrid Sudah Bersabda, Luka Modric Batal Susul Lionel Messi ke Inter Miami

"Itu akan terjadi dan dia sangat berpengalaman, dia juga mengetahui hal itu."

"Ketika dia melakukan hal yang benar dan tim melakukan hal yang benar, momentum itu akan datang dan dia akan bersemangat," ujar Ten Hag melanjutkan.

Dalam kesempatan yang sama, Ten Hag juga mengungkapkan satu area utama yang belum ditangani dengan cukup baik oleh timnya.

"Konsistensi, itulah masalah yang kami hadapi," katanya.

"Di beberapa bagian permainan, saya akan katakan di sebagian besar permainan, kami melakukan banyak hal dengan benar."

"Namun, ada saat-saat di mana kami kesulitan dan di saat-saat seperti itu kami tidak dapat bertahan," ujar Ten Hag menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P