Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sundulan Tomiyasu mengalir akurat ke arah Kai Havertz, yang memilih tidak menembakkan bola setelah dikerubungi pemain bertahan lawan.
Havertz memilih mengopernya kembali ke Martinelli yang berlari mendekat ke arah kotak penalti.
Dari pinggir kotak penalti, Martinelli mengirimkan tembakan keras yang gagal dibendung Ederson karena ia sudah berjaga di sudut yang berbeda.
Tembakan Martinelli sempat terlihat mengenai Nathan Ake, tetapi gol tetap disahkan menjadi milik sang pemain Arsenal.
Selain kemenangan Arsenal, hal yang menjadi sorotan dalam pertandingan tersebut adalah performa Erling Haaland.
Baca Juga: Liverpool Vs Union SG - Momentum Van Dijk dan Mo Salah Panen Rekor
Dalam laga itu, Haaland kembali gagal mencetak gol untuk Manchester City.
Secara statistik, penyerang asal Norwegia itu sudah tidak mencetak gol dalam empat laga secara beruntun di berbagai kompetisi.
Meski demikian, Haaland tetap menjadi pencetak gol terbanyak sementara Liga Inggris 2023-2024.