Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Top Skor Liga Inggris 2023-2024 - Erling Haaland Mulai Melempem, Mo Salah Diam-Diam Meroket

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 9 Oktober 2023 | 10:00 WIB
Erling Haaland mulai melempem bersama Manchester City. Adapun Mohamed Salah diam-diam meroket dalam daftar top skor Liga Inggris 2023-2024. (PAUL ELLIS/AFP)

BOLASPORT.COM - Erling Haaland mulai melempem bersama Manchester City. Adapun Mohamed Salah diam-diam meroket dalam daftar top skor Liga Inggris 2023-2024.

Liga Inggris 2023-2024 telah memasuki matchweek 8 dan akan libur sejenak karena jeda internasional.

Pada matchweek 8, sejumlah laga seru tersaji dan muncul beberapa hasil mengejutkan.

Salah satu laga yang paling seru adalah pertemuan antara Arsenal dan Manchester City.

Dalam laga tersebut, Arsenal bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Manchester City di Stadion Emirates pada Minggu (8/10/2023) malam hari WIB.

Pertemuan antara dua tim yang bersaing pada jalur kampiun Liga Inggris 2022-2023 tersebut berlangsung sangat sengit.

Hingga akhirnya, Arsenal berhasil menang berkat gol semata wayang Gabriel Martinelli pada menit ke-86.

Baca Juga: Marcus Thuram Jadi Pelayan Terhebat di Eropa, Kalahkan Rafael Leao dan Mo Salah

Proses gol Martinelli bisa dibilang tercipta dengan rapi.

Awalnya, Thomas Partey mengirim bola dari jarak jauh yang berhasil disundul oleh Takehiro Tomiyasu.

Sundulan Tomiyasu mengalir akurat ke arah Kai Havertz, yang memilih tidak menembakkan bola setelah dikerubungi pemain bertahan lawan.

Havertz memilih mengopernya kembali ke Martinelli yang berlari mendekat ke arah kotak penalti.

Dari pinggir kotak penalti, Martinelli mengirimkan tembakan keras yang gagal dibendung Ederson karena ia sudah berjaga di sudut yang berbeda.

Tembakan Martinelli sempat terlihat mengenai Nathan Ake, tetapi gol tetap disahkan menjadi milik sang pemain Arsenal.

Selain kemenangan Arsenal, hal yang menjadi sorotan dalam pertandingan tersebut adalah performa Erling Haaland.

IAN KINGTON / IKIMAGES / AFP
Erling Haaland dkk dalam laga Arsenal vs Man City pada lanjutan Liga Inggris 2023-2024.

Baca Juga: Liverpool Vs Union SG - Momentum Van Dijk dan Mo Salah Panen Rekor

Dalam laga itu, Haaland kembali gagal mencetak gol untuk Manchester City.

Secara statistik, penyerang asal Norwegia itu sudah tidak mencetak gol dalam empat laga secara beruntun di berbagai kompetisi.

Meski demikian, Haaland tetap menjadi pencetak gol terbanyak sementara Liga Inggris 2023-2024.

Haaland telah mencetak delapan gol dari delapan pertandingan untuk Manchester City di Liga Inggris musim ini.

Di bawah Haaland, ada Alexander Isak (Newcastle United) dan Son Heung-min (Tottenham Hotspur) yang sama-sama telah mencetak enam gol.

Setelah itu, ada tiga pemain yang sama-sama telah mencetak lima gol sepanjang musim ini.

Tiga pemain tersebut adalah Jarrod Bowen (West Ham United), Hwang Hee-chan (Wolverhampton Wanderers), dan Mohamed Salah (Liverpool).

Baca Juga: Agen Bongkar Penghasilan Mohamed Salah, Seminggu Bisa Beli 3 Pulau

Dari tiga pemain tersebut, Mo Salah bisa dibilang menjadi pemain yang paling konsisten pada musim ini.

Winger asal Mesir tersebut telah mencetak lima gol dan empat assist dalam delapan pertandingan untuk Liverpool.

Mo Salah diam-diam meroket untuk bersaing memperebutkan gelar top skor Liga Inggris 2023-2024.

Dengan performanya saat ini, bukan tidak mungkin Mo Salah bisa menyaingi Haaland untuk meraih Sepatu Emas Liga Inggris musim ini.

Di empat setrip terakhir daftar 10 besar top skor Liga Inggris 2023-2024, ada empat nama yang sama-sama telah mencetak empat gol.

Empat pemain tersebut adalah Odsonne Edouard (Crystal Palace), Evan Ferguson (Brighton and Hove Albion), Bryan Mbeumo (Brentford), dan Bukayo Saka (Arsenal).

Berikut ini daftar 10 besar top skor Liga Inggris 2023-2024 yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi Premier League:

No. Nama Klub Jumlah Gol
1

Erling Haaland

Manchester City 8 gol
2 Alexander Isak Newcastle United

6 gol

3

Son Heung-min

Tottenham Hotspur 6 gol
4 Jarrod Bowen West Ham United 5 gol
5

Hwang Hee-chan

Korea Selatan 5 gol
6

Mohamed Salah

Liverpool 5 gol
7

Odsonne Edouard

Crystal Palace 4 gol
8

Evan Ferguson

Brighton and Hove Albion 4 gol
9

Bryan Mbeumo

Brentford 4 gol
10

Bukayo Saka

Arsenal 4 gol

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P