Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
“Penampilan Bagus dikompetisi kita saat ini setelah dia kemarin beberapa tahun ada di Eropa dan lebih banyak tidak bermain, tentu saya terbuka memberi ruang kepada dia,” Kata Rahmad.
Baca Juga: Rahmad Darmawan Ungkap Penyebab Turunnya Performa Barito Putera
Ditambah adanya regulasi setiap klub wajib memainkan satu pemain U-23 sebagai starter selama minimal 45 menit juga meyakinkan Rahmad Darmawan.
“Karena kebetulan ini regulasi 23 tahun ke bawah juga sangat membantu.”
“Sehingga kesempatan itu juga terbuka lebar, karena usia dia juga masih dibawah 23 tahun,” tambahnya.
Tapi Rahmad memastikan, dipilhannya Bagus Kahfi tidak sekadar hanya usia, melainkan kualitas yang diberikan memang diperlukan tim.
“Bukan hanya cuman itu, tapi kemampuan dia memang sebetulnya layak jadi starter di tim saya.”
“Saya pikir ini usia yang masih sangat muda,” ujarnya.
Terkait tidak dipanggilnya Bagus Kahfi dalam skuad Garuda untuk melawan Brunei Darussalam, Rahmad Darmawan memahami keputusan tersebut.
Dia merasa setiap pelatih memiliki rencana sendiri dalam menentukan pemain yang dipilih.