Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sosok yang menjabat sebagai Menteri BUMN ini menambahkan bahwa masalah jadwal jadi aspek yang krusial.
Pasalnya, tim-tim Eropa memiliki agenda sendiri saat FIFA Matchday.
Diantaranya adalah Kualifikasi Piala Dunia yang digelar di waktu tersebut.
"Permasalahannya, kita harus pastikan calender of event karena ada sejumlah kualifikasi Piala Dunia pada November, Maret, Juni."
"Sedangkan di Eropa juga ada kualifikasi pada bulan-bulan yang sama," tambahnya.
Erick menilai bahwa kemungkinan besar agenda tersebut baru terjadi pada akhir tahun depan.
Saat itu, semua tim dalam waktu yang longgar dan diharapkan bisa menjalani uji coba dengan timnas Indonesia.
"Untuk awal dan pertengahan tahun sulit."
"Mungkin bisa di akhir tahun depan setelah kalendernya agak lowong, kita coba," tegasnya.