Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan total 21 poin, Tangsel Warrior bertengger di posisi kesembilan klasemen Liga 1.
"Pastinya saya senang bisa mencetak gol dan membantu tim ini di setiap pertandingan," kata Alex dilansir dari laman resmi PT Liga Indonesia Baru (LIB).
"Tapi yang lebih penting saat ini adalah bekerja dan berjuang bersama agar tim bisa mencapai target," ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Alex juga menyebut pentingnya kemenangan atas PSS.
Tambahan tiga poin tersebut sangat berarti untuk membangkitkan semangat timnya menjalani laga berikutnya.
"Tentunya kemenangan kemarin (melawan PSS) adalah sesuatu yang kami butuhkan."
"Hasil itu akan membuat kami semakin bersemangat untuk meraih target ke papan atas," ujar Alex.
Ke depan, Dewa United akan bertandang ke markas runner-up klasemen, Madura United.
Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Madura, Jawa Timur, pada Minggu (22/10/2023) pukul 15.00 WIB.