Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Laga derbi ganda putra Indonesia dipastikan tersaji pada babak 32 besar Arctic Open 2023, satu tiket babak 16 besar telah dijamin jadi milik Merah Putih.
Walau skuad bulu tangkis Indonesia mengirimkan wakil cukup irit pada Arctic Open 2023, tetapi satu kabar baik telah dikonfirmasi.
Melalui derbi ganda putra Indonesia yang terwujud pada babak 32 besar, skuad Merah Putih sudah bisa memastikan satu raihan tiket babak 16 besar.
Dua ganda putra Indonesia yang akan saling 'bentrok' adalah Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dengan Pramudya Kusuma Wardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Mereka akan memperebutkan tiket 16 besar pada pertandingan yang berlangsung di Energia Arena, Vanta, Finlandia, Rabu (11/10/2023) besok.
Pada turnamen bertaraf BWF World Tour Super 500 itu, Bagas/Fikri akan berstatus sebagai pasangan unggulan enam.
Sedangkan Pramudya/Yeremia, mereka akan menjalani laga dengan status underdog alias non-unggulan.
Pertemuan kedua pasangan pada Arctic Open 2023 akan menjadi pertempuran kelima kalinya.
Baca Juga: Sumber Orang Dalam Bocorkan Persiapan PBSI untuk Olimpiade Paris 2024 Masih Semrawut
Bagas/Fikri menjadi pemegang keunggulan dalam rekor head-to-head.