Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lebih dari Sekadar Perunggu, Para Panahan Indonesia Tim Kecil Bersemangat Besar Tatap Hasil Lebih Tinggi

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 11 Oktober 2023 | 15:15 WIB
(Ki-ka) Atlet para panahan, Kholidin dan Setiawan, saat berlatih untuk persiapan menuju Asian Para Games Hangzhou 2022 di Lapangan BBRSPDF Prof. Dr. Soeharso, Solo, Jawa Tengah, 10 Oktober 2023. (WAHID FAHRUR ANNAS/BOLASPORT.COM)

Meski begitu, semangat untuk meraih medali ditanamkan oleh para atlet di Asian para Games 2022.

Apalagi ketiga atlet panahan putra Indonesia baru saja mengamankan tiket lolos Paralimpiade Paris 2024.

Mereka adalah Kholidin dan Setiawan yang bertanding di nomor recurve, serta Ken Swagumilang di nomor compound.

Ketiganya lolos saat bertanding di nomor individu pada Kejuaraan Dunia 2023 yang digelar di Pilsen, Republik Ceko.

Berlaga dari babak kualifikasi, mereka berhasil menembus babak perempat final atau delapan besar sebagai syarat mendapat tiket ke Paralimpiade.

Sekaligus untuk kali pertamanya bagi tim para panahan Indonesia tampil di ajang muti-event terbesar di dunia.

"Persiapannya Cukup Sudah maksimal ya untuk dari segi mental dan fisik," kata Kholidin saat ditemui di sela-sela latihan di Lapangan BBRSPDF Prof. Dr. Soeharso, Solo, Jawa Tengah, Selasa (10/10/2023).

"Kita sudah lalui semua Alhamdulillah tinggal nanti untuk di sananya tinggal sudah pasrah sama Allah sudah tinggal tanding kayaknya tinggal finalnya saja di sana."

Atlet berusia 46 tahun itu kemudian mengungkapkan pengalamannya saat mengikuti Kejuaraan Dunia di Ceko hingga berhasil mengamankan tiket ke Paralimpiade.

"Kemarin ada try out ke Ceko itu juga kami dapat banyak pengalaman di sana karena memang di sana orang-orang yang Eropa itu sungguh-sungguh di setiap event.