Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Madura United Harapkan Pemainnya Lebih Fresh Usai Diberi Jatah Libur

By cherlie ferisna febrianti - Rabu, 11 Oktober 2023 | 22:00 WIB
Suasana pertandingan Madura United vs Borneo FC di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Minggu (1/10/2023) sore WIB pada lanjutan pekan ke-14 Liga 1 2023/2024 (Borneo FC Instagram)

Laga yang berakhir dua gol tanpa balas di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Minggu (8/10/2023) lalu menjadi kemenangan manis bagi Laskar Sapeh Kerrab.

Manajer Madura United FC, Umar A. Wachdin menerangkan bahwa pemberian jatah libur ini lakukan untuk mengusir kebosanan dari padatnya aktivitas sepak bola.

Terlebih putaran pertama Liga 1 masih menyisakan dua pertandingan terakhir, yakni melawan Dewa United pada Minggu (22/10) dan Arema FC, Sabtu (28/10/2023).

Sehingga diharapkan dengan waktu libur tersebut Hugo Gomes dos Santos Silva dkk mampu untuk recovery dan menjadi lebih fresh.

Umar juga menceritakan, semua pemain memanfaatkannya untuk bersama dengan keluarga.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga 1 - Madura United Tempel Borneo FC di Puncak, PSM Melorot Hingga ke Peringkat 13

Hal ini membuatnya yakin pemain akan kembali dengan semangat tinggi untuk jalani sisa kompetisi.

"Saya yakin, mereka akan lebih fresh dan bersemangat untuk latihan," ungkap Umar.

"Ini menguntungkan bagi kami untuk terus lebih baik," tambahnya.

Hingga pekan 15 ini, Laskar Sapeh Kerrab masih menduduki posisi runner-up klasemen sementara Liga 1.