Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Beberapa Faktor Kegagalan Timnas Futsal Indonesia Lolos ke Piala Asia Futsal 2024

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 12 Oktober 2023 | 16:00 WIB
Skuad timnas futsal Indonesia melakukan foto bersama jelang pertandingan melawan Arab Saudi di ajang Kualifikasi Piala Asia Futsal 2024, Rabu (11/10/2023). (AFC)

Raka berharap kegagalan timnas futsal Indonesia ini bisa menjadi evaluasi besar-besaran bagi FFI.

FFI harus segera melakukan evaluasi di tim kepelatihan.

"Selain itu, mungkin ke depannya FFI harus ada tim yang fokus untuk pegang timnas futsal Indonesia."

Baca Juga: Obrolan Evan Soumilena dan Ricardinho hingga Sang Pivot Andalan Timnas Futsal Indonesia Diminati Klub Portugal

"Tujuannya langsung ke Piala Asia Futsal 2026 dan Piala Dunia Futsal 2028," tegas Raka.

Lanjut Raka, terakhir kali timnas futsal Indonesia tidak lolos ke Piala Asia Futsal 2018 saat kalah dari Myanmar, lima tahun yang lalu.

Padahal, pada Piala Asia Futsal 2022, timnas Indonesia gugur di babak delapan besar.

Kala itu, timnas futsal Indonesia kalah tipis 2-3 dari Jepang.

Raka juga menilai pergantian pelatih yang sebelumnya dipegang Mohammad Hashemzadeh dan kini dilatih Marcos Sorato juga menjadi salah satu penyebabnya.

"Bisa jadi itu salah satu faktornya."

"Karena dengan skuad yang sama, kita hampir mengalahkan Jepang di babak delapan besar Piala Asia Futsal 2022," tutup Raka.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P