Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Empat pemain naturalisasi dipastikan absen membela Timnas Indonesia pada duel leg pertama putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 lawan Brunei Darussalam.
Timnas Indonesia bakal melakoni laga leg pertama pada Kamis (12/10/2023) malam WIB di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Skuad Garuda harus mendapatkan kemenangan untuk meningkatkan kepercayaan diri pada pertandingan leg kedua di kandang Brunei Darussalam.
Laga leg kedua bakal dilangsungkan di Kota Bandar Seri Begawan lima hari kemudian.
Meski begitu, setidaknya ada empat nama pemain naturalisasi yang absen pada laga malam ini.
1. Ivar Jenner
Nama pertama tentu adalah Ivar Jenner.
Pemain Jong Utrecht ini sebenarnya diproyeksikan masuk Skuad Timnas Indonesia pada laga lawan Brunei Darussalam.
Cedera yang dialaminya saat membela Jong Utrecht membuatnya urung memperkuat Timnas Indonesia.
Baca Juga: Rencana Gila Shin Tae-yong. Tidak ada Rotasi dan Pasang Pemain Timnas Indonesia di Luar Posisinya
Posisinya saat ini digantikan oleh pemain yang tak kalah berbakat.
Nama Arkhan Fikri jadi pengganti sepadan dari pemain berusia 20 tahun tersebut.
2. Rafael Struick
Penyerang ADO Den Haag ini dipastikan absen karena cedera ringan.
Pernyataan ini disampaikan oleh Shin Tae-yong pada konferensi pers sehari sebelum laga Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam pada Rabu (11/10/2023),
Rafael Struick bakal menemani nama Marselino Ferdinan yang juga sama-sama masih menyaksikan dari bangku penonton.
Rafael Struick sebelumnya sudah mencatatkan dua caps bersama Timnas Indonesia senior.
Baca Juga: Shin Tae-yong Ingin Timnas Indonesia Pesta Gol ke Gawang Brunei Darussalam
3. Jordi Amat
Nama pemain belakang Johor Darul Takzim tersebut senasib dengan Ivar Jenner.
Awalnya nama Jordi Amat masuk dalam skuad Timnas Indonesia.
Namun, cedera yang dialaminya saat membela Johor Darul Takzim pada laga Liga Champions Asia membuat dirinya absen.
Posisinya saat ini digantikan oleh bek senior lainnya, Fachruddin Aryanto.
4. Stefano Lilipaly
Stefano Lilipaly juga absen dari laga leg pertama Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam.
Namanya tidak masuk dalam panggilan Shin Tae-yong untuk laga putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Performanya bersama Borneo FC sebenarnya sangat impresif musim ini.
Namun, Shin Tae-yong belum kepincut untuk kembali memanggil pemain berdarah Indonesia-Belanda ini.