Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Indonesia 2023 - Wawancara Marc Marquez : Merajut Kenangan, Nasi Goreng, dan Mandalika yang Super Panas

By Delia Mustikasari - Sabtu, 14 Oktober 2023 | 13:24 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez berbicara dalam konferensi pers jelang seri balap MotoGP Indonesia 2023 di Sirkuit Mandalika, NTB, Kamis (12/10/2023). (SONNY TUMBELAKA/AFP)

Khususnya di Mandalika, kini tahun kedua. Tahun lalu saya tidak balapan karena mengalami kecelakaan berat pada sesi pemanasan.

Tahun ini, ini tempat yang luar biasa dan saya sangat menikmatinya.

Baca Juga: Arctic Open 2023 - Optimisme Nova Widianto Usai Ganda Campuran Malaysia Gulung Juara Dunia asal Thailand

Apa kesulitanmu di sirkuit ini?

Saya hari ini mengalami sedikit. Kemarin kami bermasalah dengan kurangnya cengkeraman ban di trek dan motor kami diperbaiki sehingga hari ini terasa lebih baik.

Kini cengkeraman lebih baik dan kami memulai di trek dan harus memahami untuk mengganti sedikit parameter agar lebih nyaman, tapi setidaknya kami memulai dari baris ketiga (start nomor 8).

Dari segi performa bagus, hasil start yang bagus. Jadi, lihat apa yang bisa kami perbuat di sprint race.

Di Gresini banyak sponsor dari Indonesia. Bagaimana tanggapan Anda? Apa harapan tahun depan?

Ya, di Indonesia banyak sponsor. Soal Gresini, saya tidak mau berbicara banyak karena itu tim saya tahun depan.

Saya sangat senang, tetapi sekarang masih fokus di Honda. Di Indonesia banyak sponsor, MotoGP sangat populer.