Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Usai mengalahkan wakil China, Chen Bo Yang/Liu Yi, dengan skor 20-22, 22-20, 21-13, Juara Asia satu kali ini belum menunjukkan komunikasi yang membaik.
Perang dingin Pramudya/Yeremia makin menjadi gunjingan setelah mereka harus tersingkir pada perempat final.
Pram/Yere tumbang dari ganda putra Malaysia, Man Wei Chong/Tee Kai Wung lewat straight game 20-22, 18-21.
Aryono mengakui bagwa sebelum mengikuti turnamen Arctic Open, dirinya sudah berbicara dengan Pramudya/Yeremia.
"Sebelum berangkat, sebenarnya saya sudah bicara bertiga dengan Pram dan Yere dan mereka sudah tidak ada masalah," kata Aryono dalam keterangan resmi yang diterima dari PBSI.
"Mungkin ada miskomunikasi yang masih belum bisa cair."
"Ternyata kemarin di Finlandia, masih belum cair juga. Nanti saya akan coba bicara lagi dengan mereka di Denmark Open," ujar Aryono.
Komitmen untuk memperbaiki chemistry Pramudya/Yeremia memang perlu dilakukan dengan segara.
Apalagi, Pramudya/Yeremia dijadwalkan bertanding selama dua pekan mendatang dalam dua turnamen Super 750 yaitu Denmark Open 2023 dan French Open 2023.