Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Marc Klok bahkan mengaku bahwa persiapan tim Merah Putih berjalan dengan mulus.
Taktik juga telah diberikan oleh tim pelatih untuk bia mengempur pertahanan Brunei Darussalam nantinya.
Baca Juga: 3 Catatan yang Harus Diperbaiki Timnas Indonesia Sebelum Hadapi Brunei Darussalam di Leg Kedua
Apalagi Brunei Darussalam pada leg pertama juga tampil dengan bertahan dari awal hingga pertandingan berakhir.
Sehingga timnas Indonesia harus menyiapkan taktik yang tepat untuk membongkar pertahanan tim berjulukan Tebuan tersebut.
"Kami latihan sedikit taktikal untuk game plan lawan Brunei, Mereka sangat drop di (lini) belakang, di kotak penalti, kami lihat bagaimana kami bisa penetrasi (ke pertahanan) mereka, bisa cetak gol, sedikit finishing," ujar Marc Klok sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI, Senin (16/10/2023).
Lebih lanjut, untuk menghadapi laga ini pemain Persib Bandung itu pun tak peduli siapa yang akan diturunkan pelatih Shin tae-yong sebagai pemain starter.
Pemain berusia 30 tahun itu bahkan mengatakan tak keberatan apabila ia tak dimainkan sebagai starter.
Marc Klok mengaku tak ada masalah apabila ia tampil bukan sebagai starter.
Menurutnya, yang terpenting adalah membawa timnas Indonesia meraih kemenangan.