Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tendangan Joao Felix pada menit ke-41 kemudian berbuah gol kelima untuk Portugal.
Skor 5-0 untuk keunggulan armada Roberto Martinez menutup jalannya babak pertama.
Di babak kedua, Portugal sebenarnya mampu menciptakan sejumlah peluang.
Namun, tak ada satu pun yang berbuah gol tambahan.
Baca Juga: Lionel Messi Harus Sungkem kepada Cristiano Ronaldo, Peru Jadi Korban Pelampiasan
Hasil ini membuat Portugal, yang sebelumnya sudah dipastikan lolos ke putaran final Euro 2024, berhasil menjadi jawara Grup J dengan poin sempurna, 24, dan sisa dua laga.
Usai laga tersebut, Roberto Martinez mengaku sangat puas dengan performa anak asuhnya.
"Pertandingan ini merupakan demonstrasi kerja para pemain dalam latihan, sikap dan komitmen mereka," kata Martinez seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.
"Ada reaksi dari mereka."
"Kami menyukai babak pertama melawan Slovakia, tapi kami tidak menyukai babak kedua."