Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Kesalahan saya di gim pertama adalah tidak terlalu bisa kontrol permainan depan," ucap Gloria menjelaskan.
"Itu yang diperbaiki di gim kedua dan ketiga, bagaimana bisa pegang permainan depan, mengadu dengan Isabel (Lohau)," imbuhnya.
Untuk babak kedua Denmark Open 2023 sendiri, Dejan/Gloria dihadapakan dengan pertandingan berat.
Ya, mereka dipastikan berjumpa ganda campuran nomor satu dunia asal China Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.
Menanggapi hal tersebut, Gloria tidak ingin ambil pusing dan lebih memilih fokus dari satu pertandingan ke pertandingan lainnya.
"Kami mau step by step dulu. Tidak mau berpikir terlalu jauh," kata Gloria menjelaskan.
Baca Juga: Jadwal Denmark Open 2023 - Dibuka dengan Gregoria, 7 Wakil Indonesia Dekati Perempat Final