Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Denmark Open 2023 - Peringkat Fajar/Rian Ditawan di Final, Puncak Dunia Makin Jauh Jika Ganda No 1 Malaysia Menang

By Agung Kurniawan - Minggu, 22 Oktober 2023 | 12:58 WIB
Ganda putra Indonesia, Muhammad Rian Ardianto dan Fajar Alfian, berpotensi besar mengalami penurunan peringkat usai turnamen Denmark Open 2023 (PBSI)

Sejatinya, Juara All England Open 2023 itu memiliki kans besar untuk memperbaiki peringkatnya dalam turnamen BWF Super 750 ini.

Mundurnya Rankireddy/Shetty dari turnamen ini gagal dimanfaatkan Fajar/Rian setelah langkah mereka terhenti di semifinal.

Kini, kenyataaan pahit pun mau tidak mau harus diterima Fajar/Rian di mana mereka berpotensi akan kembali turun peringkat.

Meski sama-sama diprediksi akan mengalami penurunan peringkat, Fajar/Rian akan sedikit diuntungkan apabila Fikri/Bagas berhasil keluar sebagai juara.

Baca Juga: Denmark Open 2023 - Hobi Curang Kambuh, Pelatih Jepang Nodai Kemenangan Susah Payah Eks Ganda Putri No 1 atas Ana/Tiwi

Apabila ganda putra peringkat ke-14 dunia itu berjaya, Fajar/Rian hanya akan turun satu setrip pekan depan dengan berada di ranking ketiga dunia.

Sedangkan bagi Fikri/Bagas, gelar Denmark Open 2023 akan mendekatkan mereka menuju ranking 10 besar dunia.

Situasi semakin kurang mengenakkan jika pada akhirnya Chia/Soh sebagai ganda nomor satu Negeri Jiran bisa full senyum di final.

Fajar/Rian akan semakin jauh dari peringkat pertama dunia dengan diperkirakan akan bercokol di ranking keempat pada pekan depan.

Adapun Chia/Soh akan naik satu tingkat dari peringkat mereka saat ini di ranking keempat dunia menjadi ranking ketiga dunia.