Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sementara itu, Man United butuh sosok gelandang petarung dan penyeimbang di lini tengah untuk bisa menembus papan atas Liga Inggris.
Sofyan Amrabat yang direkrut pinjaman dari Fiorentina malah kerap masuk ruang perawatan medis.
Belum lagi Casemiro yang juga mulai dimakan usia dan dihantam cedera.
Adapun pembelian mahal sekelas Mason Mount pada musim panas tahun ini juga masih angin-anginan.
Baca Juga: Jadi Pemain Terbaik Man United, Harry Maguire Dapat Pujian Selangit dari Erik ten Hag
Dengan Tijjani Reijnders, maka sosoknya bisa menjadi solusi jangka panjang dengan usianya yang terbilang matang dan masih berpeluang menanjak.
Harga pasaran gelandang keturunan Indonesia dari Maluku itu diyakini berkisar di angka 40 juta euro (sekitar Rp673 miliar) saat ini.
Namun, peran pentingnya di lini tengah AC Milan jelas membuat mereka bakal enggan melepas Reijnders begitu saja.
Apalagi pemilik nomor 14 di San Siro itu masih terikat kontrak jangka panjang hingga Juni 2028.