Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Presiden Persija Sebut Wasit Asal Bandung Banyak Blunder, Mau Lapor ke Erick Thohir

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 23 Oktober 2023 | 09:20 WIB
Wasit yang memimpin laga pekan ke-16 Liga 1 2023 antara Persija versus RANS Nusantara FC yang bernama Naufal Adya Fairuski (kanan) memberikan kartu merah kepada Rizky Ridho (kiri) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (22/10/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Para pemain Persija mengangkat tangan dan menandakan bahwa itu gol.

Namun wasit berusia 23 tahun itu tidak mengesahkan gol dari Witan.

Termasuk juga asisten wasit, Edwardo Prima Satya, yang menilai itu tidak gol.

Usai pertandingan, tim pelatih Persija langsung menghampiri wasit tersebut.

Terjadilah kerumunan masal hingga akhirnya Wakil Presiden Persija, Ganesha Putera, mendapatkan kartu merah.

Baca Juga: Thomas Doll Sudah Kasih Rekomendasi 3 Pemain Asing Baru untuk Persija

Tidak hanya itu, ada dua situasi yang dimana wasit tersebut tak mengambil keputusan tepat.

Pertama, saat pemain RANS Nusantara FC melakukan handsball di babak kedua.

Kedua, ketika Persija sedang melancarkan serangan dan tiba-tiba Naufal Adya meniup peluit karena salah satu pemain Macan Kemayoran terjatuh.

Padahal situasinya saat itu, Riko Simanjuntak sedang mau memasuki kotak penalti RANS Nusantara FC.