Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hamka Hamzah: Sepak Bola Indonesia Sudah Darurat dan Butuh VAR Secepatnya

By cherlie ferisna febrianti - Senin, 23 Oktober 2023 | 14:45 WIB
Bek FC Bekasi City, Hamka Hamzah, sedang memberikan keterangan kepada awak media di kawasan Senayan, Jakarta, Senin (13/2/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Dilansir dari unggahan Instagram resmi, @hamka23hamzah pada Minggu (22/10/2023) itu, Hamka menyebut bahwa sepak bola tanah air sungguh ironi.

"Sepak bola kita sudah sangat darurat dan membutuhkan VAR," tulis Hamka Hamzah dalam akun Instagram pribadinya.

"Seperti yang saya bilang selalu, pasti semua tim akan dirugikan dengan keputusan-keputusan dari wasit."

"Maka dari itu VAR sangat membantu wasit untuk mengambil keputusan-keputusan penting," tambahnya.

Unggahan tersebut telah dikomentari oleh hampir seribu pengguna Instagram.

Banyak yang menyayangkan keputusan wasit yang menganulir gol Witan karena wasit menganggap bola hanya memantul di mistar gawang dan tak sempat melewati garis.

Baca Juga: Presiden Persija Sebut Wasit Asal Bandung Banyak Blunder, Mau Lapor ke Erick Thohir

Adanya keputusan yang merugikan seperti ini, tentu menjadikan pecinta sepak bola Indonesia ikut geram.

Banyak juga komentar warganet yang inginkan hadirnya VAR (Video Assistant Referee) segera ke Liga 1 2023/2024.

Sebagaimana yang telah direncanakan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir, beberapa waktu lalu.

Di mana PSSI sedang melakukan percepatan pelatihan VAR agar bisa segera dihadirkan dalam kompetisi kasta pertama di Indonesia ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P