Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bima Sakti Rencanakan 2 Laga Uji Coba Lagi, Akui Terima Tawaran dari Peserta Piala Dunia U-17 2023

By Abdul Rohman - Selasa, 24 Oktober 2023 | 22:15 WIB
Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, sempat tersenyum saat sedang memantau para pemainnya berlatih di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Sabtu (16/9/2023) pagi. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Diakui Bima Sakti, sejatinya ada tawaran dari peserta di Piala Dunia U-17 2023 yang berhasrat menantang timnas U-17 Indonesia.

Akan tetapi, demi menjaga pemain dari potensi cedera, ajakan tersebut ditolak.

"Sebenarnya ada tawaran beberapa (dari peserta Piala Dunia U-17 2023," ucap pelatih berusia 47 tahun tersebut.

"Tapi karena waktu mepet, kami enggak mau ambil resiko. pemain takut cedera," sambung Bima Sakti.

Kenapa begitu, menurut Bima Sakti, timnas U-17 sudah mempunyai sangat mendapatkan pelajaran dari agenda uji coba di Jerman.

Total, timnas U-17 Indonesia menjalani tujuh pertandingan uji coba.

Rinciannya, timnas U-17 Indonesia meraih dua kemenangan atas VFL Osnabruecrk U-19 (2-1) dan SC Paderborn Youth U-17, U-19 (1-0).

Baca Juga: Sho Yamamoto Bantah Kabar Dirinya Berkonflik dengan Josep Gombau soal Posisi Main di Persebaya

Lalu imbang kontra SV Meppen U-17 (1-1).

Kemudian, takluk dari Mainz U-19 (0-3), Eintracht Frankfurt U-19 (0-3), TSV Meerbusch (0-1), dan FC Koln U-17 (2-3).