Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Dikabarkan Tantang Iran Dalam Laga Tertutup untuk Pemanasan Sebelum Piala Asia 2023

By Bagas Reza Murti - Kamis, 26 Oktober 2023 | 16:50 WIB
Timnas Iran bakal menjadi salah satu peserta Piala Dunia 2022 di Qatar nanti. (KHALED DESOUKI/AFP)

Belum diketahui secara pasti di mana laga ini bakal digelar namun sumber yang sama menyatakan bila laga ini bakal digelar tertutup.

"Sebelum berlaga di Qatar, timnas (Iran) akan mengadakan laga persiapan melawan Indonesia 8 hari sebelum laga pertama Piala Asia 2023," tulis Sarpoosh.

"Laga ini akan berlangsung tertutup," tambahnya.

Iran sendiri berada di C Piala Asia 2023 bersama Uni Emirat Arab, Hong Kong, dan Palestina.

Baca Juga: Liga Voli Korea - Telan 3 Kekalahan Beruntun, Setter Thailand Masih Jadi Kambing Hitam

FADEL SENNA / AFP
Timnas Iran merayakan kemenangan atas Wales pada laga kedua fase grup Piala Dunia 2022.

Sedangkan timnas Indonesia berada di grup D bersama Jepang, Irak dan Vietnam.

Laga lawan Iran sangat masuk akal buat persiapan timnas Indonesia.

Tim Melli merupakan salah satu tim terkuat dunia, di mana pasukan Garuda bisa mengambil pengalaman untuk melawan Jepang sebagai kekuatan utama di grup D.

Shin Tae-yong sempat menyatakan bila timnas Indonesia harus bekerja sangat keras untuk bisa mengalahkan Jepang.