Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-17 Indonesia Tak Targetkan Jumlah Gol, Lolos Grup Jadi Misi Utama

By Lukman Adhi Kurniawan - Sabtu, 28 Oktober 2023 | 11:30 WIB
Bek timnas U-17 Indonesia, Muhammad Iqbal Gwijangge, sedang memberikan penghormatan saat menyanyikan lagu kebangsaan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (30/8/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Pantang menyerah," kata Iqbal Gwijangge dilansir BolaSport.com dari laman PSSI.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Calon Lawan Timnas U-17 Indonesia Kembali Gagal Menang

Pemain berusia 17 tahun ini berharap suporter bisa hadir saat mereka bertarung.

Apalagi, skuad Garuda Asia menjadi tuan rumah pada ajang ini.

Semua pemain akan membuktikan diri dan berusaha memberikan hasil maksimal.

"Kita main di kandang nanti saat Piala Dunia."

"Kita akan buktikan ke masyarakat Indonesia yang menonton di Stadion atau rumah."

"Kami juga mohon dukungannya, agar kita bisa memberikan yang terbaik,"  tambahnya.

Baca Juga: 21 Pemain Timnas U-17 Indonesia yang Berlaga di Piala Dunia U-17 2023 akan Diumumkan pada 29 Oktober

Berbicara tentang target, kapten timnas U-17 Indonesia ini optimis mereka bisa lolos dari babak penyisihan grup.