Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pledoi untuk Stefano Lilipaly Agar Dipanggil Timnas Indonesia Saat Lawan Irak, Pelatih Borneo FC Gambarkan Segalanya

By Bagas Reza Murti - Rabu, 1 November 2023 | 06:00 WIB
Stefano Lilipaly dalam sesi latihan Timnas Indonesia pada Selasa (6/6/2023) (PSSI)

"Jika bekerja dengan keras, seperti yang saya katakan sebelumnya, Anda akan mendapatkan balasannya, akan mendapatkan penghargaannya," tambahnya.

Shin Tae-yong sendiri masih dipusingkan dengan badai cedera yang melanda skuad timnas Indonesia jelang lawan Irak.

Setidaknya ada 5 pemain timnas Indonesia yang dikabarkan cedera.

Baca Juga: 8 Daerah Meriahkan Soekarno Cup 2023 di SUGBK, Ada Legenda Timnas Indonesia

TWITTER.COM/BORNEOSMR
Stefano Lilipaly dan Silverio, dua pemain yang bekerjasama mencetak gol dan jadi aktor kemenangan Borneo FC atas Persikabo 1973 di Stadion Segiri, pada lanjutan pekan ke-8 Liga 1 2023-2024, Minggu (13/8/2023).

Mereka yakni Marselino Ferdinan, Elkan Baggott, Ivar Jenner, Sandy Walsh dan Yakob Sayuri.

Marselino masih berkutat dengan cedera hamstring di mana sudah ia bawa ketika timnas Indonesia dua kali melawan Brunei Oktober lalu.

Proses pemulihannya di Jakarta tidak berjalan lancar dan justru memperburuk keadaannya.

Elkan Baggott mengalami cedera punggung dan hingga kini belum bermain kembali untuk Ipswich Town.

Lalu, Ivar Jenner juga masih belum bermain di FC Utrecht sejak tidak dipanggil timnas Indonesia saat lawan Brunei.