Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Italia - Pemain Kepeleset karena Lapangan Licin dan Gagal Cetak Gol, AC Milan Dipecundangi Pejuang Degradasi

By Ade Jayadireja - Minggu, 5 November 2023 | 04:47 WIB
Roberto Pereyra mencetak gol penalti ke gawang AC Milan pada lanjutan Liga Italia 2023-2024. (GABRIEL BOUYS / AFP)

Udinese bergembira ketika diberi hadiah penalti pada menit ke-62.

Wasit Juan Sacchi menunjuk titik putih menyusul pelanggaran yang dilakukan Davide Calabria kepada Faesty Ebosele.

Maju sebagai eksekutor, Roberto Pereyra menjalankan tugasnya dengan baik dan membuka keunggulan Zebrette.

Enam menit usai memimpin 1-0, Udinese hampir menggandakan skor melalui sundulan Success dari umpan tendangan sudut.

Sial bagi Success karena tandukannya bisa dimentahkan oleh kiper Mike Maignan.

Tak mau terus ditekan Udinese, Milan pun meningkatkan intensitas serangan guna mendapatkan gol penyama kedudukan.

Peluang terbaik Rossoneri melalui sundulan Olivier Giroud, menit ke-88, gagal berujung gol setelah bola diblok Silvestri.

Situasi serupa terjadi pada masa injury time saat tendangan jarak jauh Florenzi dimentahkan oleh sang kiper sakti Udinese.

Hingga laga rampung, tak ada satu gol pun yang disarangkan Milan.

Imbas dari kekalahan ini, Milan stagnan di peringkat ketiga klasemen dengan 22 poin.