Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski memiliki satu pemain lebih banyak setelah salah satu pemain Ausburg mendapatkan kartu merah, para pemain Wolfsburg gagal memanfaatkan situasi dan akhirnya menyerah 2-3.
Sementara itu Werder Bremen juga punya catatan minor musim ini saat bermain di kandang lawan.
Dari empat kesempatan memainkan laga tandang sejauh ini, Werder Bremen selalu menelan pil pahit.
Para penggawa Werder Bremen pulang dengan tertunduk usai merasakan kekalahan di markas SC Freiburg, Heidenheim, Darmstadt, dan terakhir saat melawat ke Signal Iduna Park, markas Borussia Dortmund, pada spieltag ke-8.
Jika digabung dengan musim lalu, Werder Bremen bahkan selalu nirpoin dalam tujuh laga terakhir yang mereka lakoni di kandang lawan.
Setelah menjalani masa degradasi dengan bermain di Divisi Dua pada musim 2021-2022, Werder Bremen kembali merasakan ketatnya persaingan Bundesliga sejak musim lalu.
Dalam dua pertemuan dengan Wolfsburg selama musim 2022-2023, Werder Bremen tak sekali pun menderita kekalahan.
Tim berjulukan Die Gruen-Weissen tersebut meraih sekali kemenangan atas Wolfsburg dan satu laga lainnya berakhir imbang.
Hal tersebut tentu menjadi motivasi tersendiri bagi sang pemilik empat gelar juara Bundesliga untuk mencuri 3 poin saat bertamu ke markas Wolfsburg.