Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Makhachev bisa melakukan apa yang belum sempat dilakukan Khabib Nurmagomedov saat melawan jagoan Republik Irlandia itu.
"Saya melihatnya sebagai pertarungan yang menarik bagi Makhachev," kata Mendez menjelaskan.
"Karena dia bisa melakukan apa yang Khabib (Nurmagomedov) tidak selesaikan, saya kira bisa dibilang begitu."
"Dia akan kembali dan melakukan perjalanan yang sama seperti yang dilakukan Khabib," imbuhnya.
Mengingat daya tarik yang dimiliki, pelatih asal Meksiko itu merasa menghadapi McGregor akan menjadi hari gajian alias payday bagi Makhachev.
Ya, meski mengalami penurunan performa, McGregor masih menjadi bintang yang mampu menghasilkan keuntungan PPV besar bagi UFC.
"Ini adalah hari gajian yang besar bagi Makhachev, saya pikir bagus jika dia menginginkannya," ucap Mendez.
Dalam kesempatan yang sama, Mendez juga menilai McGregor tidak diperlukan dalam perjalanan Makhachev membuat legasi di UFC.
Alih-alih melawan McGregor, petarung berusia 32 tahun itu disarankan untuk benar-benar fokus merajai kelas welter.
"Jika tidak, maka mungkin meraih gelar kelas welter akan lebih menarik baginya untuk menciptakan legasi yang dia inginkan," ucap Mendez.