Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Korea Masters 2023 - Nomornya Rahmat/Kevin Aman, 1 Unggulan China Dibikin Merana Ganda Peringkat 220

By Agung Kurniawan - Selasa, 7 November 2023 | 18:55 WIB
Ganda putra Indonesia, Rahmat Hidayat/Kevin Sanjaya Sukamuljo, saat tampil pada babak pertama Korea Masters 2023 di Gwangju Women's University Stadium, Gwangju, Korea Selatan, 7 November 2023. (PBSI)

Label unggulan kedelapan tidak menjadikan mereka mampu melewati pasangan tuan rumah Korea Selatan Kim Yu-jung/Lee Yeon-woo dengan mulus.

Buktinya, Hsieh/Tseng dipaksa bermain tiga gim sebelum tumbang di tangan Kim/Lee dalam tempo durasi selama 65 menit.

Unggulan kedua yang tumbang berasal dari China, Keng Shu Liang/Zhang Chi.

Menduduki unggulan keenam, Keng/Zhang secara mengejutkan merana di tangan pasangan peringkat ke-220 dunia Lin Chih-Chin/Sung Yu-Hsuan.

Melalui durasi 36 menit saja, pasangan Taiwan tersebut membungkam perlawanan Keng/Zhang melalui straight game atau dua gim langsung.

Rangkaian pertandingan babak pertama akan kembali digelar pada hari kedua Korea Masters 2023, Rabu (8/11/2023) besok.

Pertandingan hari kedua Korea Masters 2023 dijadwalkan bergulir mulai pukul 10.00 waktu setempat atau 08.00 WIB.

Berikut unggulan yang tumbang pada hari pertama Korea Masters 2023.

WD - Kim Yu-jung/Lee Yeon Woo (Korea Selatan) vs Hsieh Pei Shan/Tseng Yu-Chi (Taiwan/8) 20-22, 21-14, 21-9

WD - Keng Shu Liang/Zhang Chi (China/6) vs Lin Chih-Chun/Sung Yu-Hsuan (Taiwan) 12-21, 14-21

Baca Juga: Update Ranking BWF - Rehan/Lisa Turun Sendiri meski Tampil Paling Jauh di Hylo Open, tapi...

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P