Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hati-Hati Timnas Indonesia U-17, Maroko Punya Ambisi Lolos Berbekal 10 Pemain yang Mentas di Eropa

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 7 November 2023 | 22:29 WIB
Sesi latihan timnas Maroko U-17 di Stadion Gelora 10 November, Selasa (7/11/2023). (Tim Pusat Informasi Piala Dunia U-17 2023)

Dalam wawancaranya di sesi latihan, Chiba menegaskan keinginannya agar Tim Singa Atlas Junior bisa lolos ke fase gugur.

Kemenangan atas Panama akan menjadi pemulus langkah Maroko U-17 di babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.

"Kami sudah memulainya empat bulan lalu, jadi kami berada di langkah terakhir," kata Said Chiba.

"Kami sedang mempersiapkan detail kecil untuk pertandingan ini."

"Kami berharap akan siap dalam tiga hari.

Baca Juga: Liga Champions - Demi Cuan Lebih Banyak, Barcelona Tetap Incar Kemenangan meski Cuma Butuh Imbang untuk Lepas dari Kutukan

"Target kami adalah mendapatkan tiga poin agar memiliki lebih banyak peluang untuk melewati fase berikutnya," imbuh Said Chiba.

Maroko datang ke Indonesia dengan membawa beberapa pemain yang membela klub Eropa.

Tercatat kurang lebih ada 10 pemain dari Maroko U-17 yang mentas di Eropa.

Tim Pusat Informasi Piala Dunia U-17 2023
Timnas Maroko U-17 telah mulai berlatih Stadion Gelora 10 November, Surabaya, Selasa (7/11/2023).